Jakarta dikepung hujan dan macet
JAKARTA - Hujan yang mengguyur wilayah Jakarta pada akhir pekan ini, mengakibatkan sejumlah ruas jalan Ibu Kota terendam air dengan ketinggian bervariasi.
Berdasarkan pantauan Okezone dari TMC Polda Metro Jaya, Sabtu (6/12/2014), hujan juga menyebabkan kemacetan arus lalu lintas.
Seperti terlihat di Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) Kampung Rambutan mengarah Jalan Fatmawati, lalu lintas tersendat di kedua arah.
Di wilayah Jakarta Timur, pintu Tol Halim, kendaraan terpantau padat merayap. Sedangkan di wilayah Jakarta Utara, di gerbang tol Kapuk mengarah Pluit, lalu lintas terpantau padat merayap.
Kondisi lalu lintas di Jalan Tomang mengarah Tanah Abang juga terlihat ramai lancar. Genangan air dengan ketinggian bervariasi juga terdapat di sejumlah ruas jalan.
By: okezone.com
0 Response to "Jakarta dikepung hujan dan macet"
Post a Comment